PDM Kota Pematangsiantar - Persyarikatan Muhammadiyah

 PDM Kota Pematangsiantar
.: Home > Berita > Lazismu Kota Pematangsiantar Salurkan Zakat kepada Mustahik

Homepage

Lazismu Kota Pematangsiantar Salurkan Zakat kepada Mustahik

Jum'at, 21-12-2012
Dibaca: 1825

Pengurus Lazismu Kota Pematangsiantar menyerahkan zakat dari Muzakki kepada 12 orang Mustahik

Pematangsiantar,22 Desember 2012

Lembaga Amil Zakat Infaq Shaddaqah Muhammadiyah ( LAZISMU ) Pematangsiantar menyalurkan zakat yang diperoleh dari muzakki kepada mustahik, Sabtu, 22 Desember 2012 di Aula Perguruan Muhammadiyah Jalan Merdeka Kota Pemtangsiantar. Penyerahan zakat yang dikumpulkan dari Muzakki kepada 12 orang yang berhak ( Mustahik) disaksikan oleh unsur Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Pematangsiantar, diantaranya Sugiarto Hady, Evy Tanjung, Edy Mustary dan Zulhanif Al.

Ketua LAZISMU Kota Pematangsiantar Drs Marisan mengatakan, setelah dibentuk 3 bulan lalu, LAZISMU mendapat respon yang positif dari warga Muhammadiyah dan berhasil mengumpulkan zakat sebesar Rp. 6.000.000. Sebagiannya diserahkan kepada golongan miskin dan fisabilillah, yakni siswa dan siswi serta pendidik sebesar Rp. 3.000.000. Sementara PDM Kota Pematangsiantar yang diwakili Sugiarto Hady SH dalam sambutannya  menyampaikan apresiasi kepada pengurus LAZISMU yang telah melaksanakan tugas dengan baik.

" Kami mengimbau kepada sluruh Muslimin/Muslimat, pejabat, pegawai dan pengusaha untuk menyalurkan zakat, infaq dan sadaqah melalui LAZISMU," kata Pak Sugiarto.

Sekretaris PDM Kota Pematangsiantar Sugiarto Hady SH saat memberikan beasiswa kepada siswa/i berprestasi melalui program Lazismu Kota Pematangsiantar

Ketua Majelis Pustaka dan Informasi PDM Zulhanif Al menjelaskan, pengurus LAZISMU Pematangsiantar untuk lima tahun kedepan teridir dari Ketua Drs. Marisan, Sekretaris Mubin, Wakil Sekretaris Budi Spandi Batubara S.Pd.I, Direktur Bagian Operasional Ivan S.Pd.I, Manajer Administrasi dan Pemasaran dan Pengembangan HM Syarif Ritonga Lc, Wali Amanah Zainal Siahaan SE,MM.,Dewan Syariah Zulfahri Nasution, Fakhruddin Sagala S.Pd.I, dan Khairul Erwin Hutasuhut serta Badan Pengawas Naziruddin Harahap S.Pd dan Syaiful Hamdani.

Acara Penyerahan zakat diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh Rita Astrianim Aisyiyah dan Tausyiah oleh Ustad Zulfahri Nasution.(ar)

 


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website